Skip to main content
Pencegahan dan Pemberdayaan MasyarakatBerita Kegiatan

Kegiatan Pengembangan Kapasitas P4GN (Workshop) Di Lingkungan Swasta

Dibaca: 2 Oleh 21 Feb 2020Desember 4th, 2020Tidak ada komentar
Kegiatan Pengembangan Kapasitas P4GN (Workshop) Di Lingkungan Swasta
#BNN #StopNarkoba #CegahNarkoba

belukab.bnn.go.id, Atambua-Dewasa ini negara-negara di dunia termasuk Indonesia menghadapi berbagai masalah yang dapat mengancam eksistensi suatu Negara. Masalah-masalah tersebut antara lain adalah : terorisme, korupsi dan narkoba. Khusus masalah penyalahgunaan narkoba mendapat perhatian serius dari Pemerintah Indonesia. Hal ini dapat dilihat dari pernyataan Presiden RI yang telah menetapkan Indonesia berada dalam situasi Darurat Narkoba. Itu berarti penanganan masalah narkoba tidak bisa dianggap enteng dan harus diatasi dengan sangat serius oleh semua komponen masyarakat Indonesia.

Tema yang disampaikan dalam kegiatan ini yaitu “Mari Berprestasi Dalam Kinerja Tanpa Narkoba”. Kegiatan dibuka oleh Kepala Badan Narkotika Nasional Kabupaten Belu. Penyampaian oleh empat narasumber yakni Kepala Badan Narkotika Nasional Kabupaten Belu dengan judul “Kebijakan BNN Tentang Program Pemberdayaan P4GN di Dunia Usaha/Swasta”, Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten Belu dengan judul “Kebijakan Dunia Usaha / Swasta Dalam Pelaksanaan Program P4GN”. Materi ketiga dibawakan oleh Kepala Seksi P2M BNNK Belu dengan judul “Narkoba dan Permasalahannya”. Materi ke empat dibawakan oleh Peyuluh Narkoba Ahli Pertama  dengan judul “Action Plan”. Moderator oleh Pengadministrasian Umum Sie P2M.  Peserta kegiatan sangat serius serta antusias dalam mendengarkan pemaparan materi oleh narasumber. Banyak hal yang ditanyakan dan didiskusikan berkaitan dengan P4GN di wilayah kabupaten Belu, yang pada akhirnya menghasilkan rencana tindak lanjut. Peserta kegiatan berjumlah 18 orang yang berasal dari perwakilan 19 dunia usaha/swasta di Kab. Belu. Kegiatan diakhiri dengan arahan penutup oleh Kepala BNNK Belu.

Kegiatan Pengembangan Kapasitas P4GN (Workshop) di Lingkungan Swasta merupakan salah satu bentuk tindakan untuk meningkatkan pengetahuan dan pemahaman mengenai Pencegahan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika ( P4GN ) melalui keikutsertaan dalam pembinaan dan pelatihan, dengan harapan akan tumbuh pemahaman, kesadaran dan keterlibatan dalam bidang Pencegahan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika ( P4GN ). Setelah mengikuti pembinaan dan pelatihan Pencegahan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika( P4GN ), peserta diharapkan mampu menjadi penggiat anti narkoba di lingkungan swasta.

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel